Ads

UKM MAPHAN UNM Sosialisakan Bahaya HIV/AIDS di Gedung SS FMIPA UNM

UKM MAPHAN UNM Sosialisakan Bahaya HIV/AIDS di Gedung SS FMIPA UNM



PROFESI-UNM.COM – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Peduli HIV/AIDS & NAPZA (MAPHAN) Universitas Negeri Makassar (UNM) mensosialisakian bahaya virus HIV/AIDS melalui Talkshow Aids Day yang bekerja sama dengan Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Sulawesi Selatan. Kegiatan tersebut berlangsung di pelataran Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Jumat (02/12)
Ketua Umum Maphan, mengatakan, talkshow ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Aids Sedunia. Sekaligus mensosialisasikan bahaya penyakit tersebut.
“Ini supaya sivitas UNM dapat memahami akibat jika terinveksi virus mematikan ini,” jelasnya.
Selain itu, kegiatan ini juga memberikan solusi bagaimana mencegah penularan HIV/AIDS. Dan juga tetap menunjukkan rasa kepedulian bagi sesorang yang mengidap penyakit tersebut.
Mahasiswa jurusan Teknik Mesin ini berharap, peserta dapat menghindari dan menjauhi penyebap Hiv.
“Semoga kawan-kawan mampu menumbuhkan semangat terhadap perlawanan HIV/AIDS,” Harapnya.
Sementara itu ,Sekretaris KPA Sulsel, Saleh Radjah, sebagai pembicara pada talkshow tersebut mengatakan, salah satu cara untuk mencegah penyebaran virus mematikan ini, perlu adanya penguatan mental dari dalam. Serta bisa memilah perilaku baik dan buruk.
“Kesadaran dari diri sendiri itu penting, keluarga dan lingkungan tentunya juga harus memberikan dorongan sosial kepada si penderita,” tutupnya. (*)


Previous
Next Post »

Online